Tidak Sengaja Menghapus File Secara Permanen? Gampang! Kembalikan Dengan EaseUS Data Recovery

Bagi mereka yang akrab dengan keberadaan komputer pasti pernah mengalami yang namanya kehilangan data atau file, ntah itu secara sengaja ataupun tidak sengaja. Biasanya file-file yang telah terhapus akan menuju directory khusus yang sengaja diciptakan oleh pihak pengembang Sistem Operasi untuk penampungan sementara. Directory khusus ini biasanya dikenal sebagai “Recycle Bin” oleh para pengguna Windows.

Jika memang file atau data yang telah dihapus hanya beranjak ke Recycle Bin Kamu tentu tidak perlu harus merasa kebakaran jenggot ketika ingin mengembalikan data yang sudah tersentuh tombol ‘delete’ tersebut. Karena cukup dengan membuka directory Recycle Bin kemudian klik kanan restore pada data yang ingin di kembalikan, yaaappp data mu kini kembali ke tempat semula.

Tapi bagaimana jika data atau file Kamu tersebut terhapus secara permanen atau tidak mampir dulu di Recycle Bin? Kamu pasti juga pernah mengalaminya bukan? Saat-saat di mana kamu dengan sebegitu yakinnya menghapus data atau file yang kamu rasa tidak di perlukan lagi secara permanen namun ternyata kembali diperlukan di kemudian harinya.

Sebenarnya pemakaian kata menghapus secara permanen dalam hal ini juga tidak terlalu tepat, karena meskipun data yang Kamu hapus tersebut tidak masuk ke dalam Recycle Bin sehingga tidak bisa lagi ditemukan begitu saja, namun sejatinya data tersebut masih tersimpan di dalam directory hardisk Kamu. Hanya saja memang tidak bisa di temukan dan dikembalikan begitu saja.

Ada banyak cara yang bisa digunakan untuk mengatasi masalah tersebut namun bagi Kamu yang tidak terlalu familiar dengan pemograman komputer tentu saja pilihan yang cepat singkat dan tepat adalah hal yang kamu inginkan. Nah untuk hal ini Kamu bisa memilih menggunakan software atau aplikasi pembantu yang sudah banyak beredar di pasaran salah satunya adalah EaseUS Data Recovery Wizard.

Dengan menggunakan EaseUS data recovery yang merupakan sebuah aplikasi dekstop yang khusus dirancang untuk pengembalian data ini, Kamu tidak perlu cemas atau ragu jika kemampuan menggunakan komputer kamu masih biasa-biasa saja, karena EaseUS data recovery ini bisa digunakan dengan sangat mudah. Lalu pertanyaannya seberapa mudah kah EaseUS ini digunakan? Bagaimanakah cara menggunakannya?

Cara menggunakan EaseUS data recovery

  1. Download terlebih dahulu Aplikasi EaseUS Data Recovery Wizard Free
  2. Install Aplikasi hingga selesai dan jalankan aplikasi. Akan muncul tampilan seperti berikut ketika pertama kali dijalankan.
  3. Pilih folder di mana kira-kira data atau file yang ingin dikembalikan terakhir kali berada, kemudian klik tombol “Scan” Setelah itu akan muncul user interface seperti berikut
  4. Cukup ceklis pada folder yang ingin kamu kembalikan lalu pilih button “Recover” maka data kamu akan kembali lagi ke tempat semula.

Nah bagaimana sangat Mudah bukan? Selain bisa mengembalikan data yang hilang akibat kesalahan dalam penghapusan EaseUS data recovery juga sangat ampuh untuk mengembalikan data yang disebabkan oleh serangan virus, gangguan hardisk, formatting, sistem crash, atau berbagai penyebab lainnya. Dengan kualitas dan kecepatan pengembalian yang luar biasa.

Kamu juga bisa dengan leluasa memilih mengembalikan data yang hilang hanya berdasarkan file tertentu saja atau mengembalikan keseluruhan folder beserta dengan file-file yang berada di dalamnya. Cukup dengan ceklis keinginan kamu dam pilih button “Recovery”

Selain itu EaseUS data recovery juga bisa mengembalikan data yang hilang pada USB Drive, Memory Card atau media penyimpanan external lainnya dengan catatan media tersebut harus terhubung terlebih dahulu dengan perangkat computer.

Dalam hal pengembalian data, Kamu tidak perlu cemas karena EaseUS recovery data tidak akan menimpa data-data baru di computer kamu. Jadi jangan takut merasa kan kehilangan data lainnya hanya karena ingin mengembalikan suatu data. Dengan EasseUS itu tidak akan pernah terjadi kok.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Menu